MP, TAPUNG – Hampir satu bulan belum juga ditemukan, seorang warga Desa Tanjung Sawit, Kecamatan Tapung, H Khairuddin Siregar atau yang biasa dipanggil H Ucok Regar menaikkan hadiah bagi siapa saja yang berhasil menemukan istri tercintanya Ervina binti Rosmali, 40 tahun.
Apalagi ini sudag sepekan bulan Ramadan, keberadaan sang istri, Ervina berada belum diketahui juga. Ibu cantik ini tidak pulang lagi ke rumah sejak dia berkunjung ke salah satu Mall di Pekanbaru, 18 Maret 2021 lalu.
Menurut Ucok Regar, istrinya sekaligus ibu dari anak-anaknya adalah murni masalah keluarga dan bukan masalah lain-lain. Kepergian istrinya itu berkemungkinan besar pergi ke tempat-tempat pengajian atau tempat-tempat Suluk untuk menenangkan pikirannya.
Khairudinn Siregar berharap sekali lagi melalui informasi dari media ini dapat menyebarluaskan informasi ini kepada siapapun yang mengetahui atau melihat keberadaan orang yang dicintainya tersebut.
“Bagi yang mengetahui dapat menghubungi nomor HP 0811762222 atau melalui akun Facebook Ervina dan Facebook Khairudin Siregar,” harapnya. * (Marden)