MediumPos
Untuk Ummat Kami Sampaikan

Wapres Dijadwalkan Resmikan BRK Syariah

MP, PEKANBARU – Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin dijadwalkan meresmikan perubahan Bank Riau Kepri (BRK) menjadi BRK Syariah.

Perubahan dari sistem konvensional menjadi perbankan Syariah itu disampaikan Direktur Utama BRK, Andi Buchari di Menara Dang Merdu, Selasa (7/6/2022) malam.

“Insha Allah, launching BRK Syariah kita targetkan terwujud pada Juni ini. Tanggalnya belum bisa kami sampaikan, dan Insha Allah bakal dihadiri oleh Wakil Presiden, Bapak Ma’ruf Amin,” ucapnya.

Terlepas soal itu, Andi Buchari merasa bersyukur proses konversi dari perbankan konvensional menuju perbankan Syariah ini berjalan lancar tanpa kendala. Sebanyak 21 pemegang saham dari kabupaten/kota se Provinsi Riau dan Kepri secara mutlak mendukung BRK Syariah.

Yang mungkin membutuhkan waktu lumayan lama dalam proses penandatanganan dokumen secara sirkuler sudah dilakukan melalui RUPS LB dan diparipurnakan ulang. Proses ini diakui Andi Buchari memakan waktu yang agak lama. Pasalnya, BRK ini tersebar di dua wilayah provinsi yaknii Riau dan Kepri.

“Cabang kita paling jauh ada di Pulau Natuna dan Anambas untuk melengkapi dan mendapatkan tandatangan secara sirkuler. Alhamdulillah sekarang tinggal dua lagi, yaitu Batam dan Riau. Dan nanti tandatangan Pak Gubernur Riau-ah yang terakhir,” tutupnya. * (DW Baswir)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.